Jumat, 19 Maret 2021 07:45

Mal Pelayanan Publik hadir di Salatiga

Press Release

Mal Pelayanan Publik (MPP) sebagai bentuk pelayanan modern untuk masyarakat, segera hadir di Kota Salatiga. MPP ini dinamakan MPP SMART karena mengusung visi Kota Salatiga yakni sejahtera, mandiri, dan bermartabat. Kata SMART juga memiliki arti budaya kerja dalam bahasa jawa, yaitu sembada (pantang menyerah), andarbeni (rasa memiliki), resik (bersih), dan tresno (cinta).

MPP SMART Kota Salatiga rencananya akan diresmikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo, pada Jumat (19/03). Bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Salatiga Yuliyanto, Menteri PANRB juga akan meninjau berbagai pelayanan yang disediakan dalam MPP ini.

MPP SMART Kota Salatiga merupakan MPP yang ke-37 di Indonesia dan yang ke-7 di Provinsi Jawa Tengah. Hadirnya MPP di Kota Salatiga ini merupakan wujud integrasi pelayanan yang berorientasi pada kecepatan serta dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan kemudahan berusaha. MPP tersebut berlokasi di Jalan Pemuda No. 2 Kota Salatiga.

Sarana dan prasarana yang disediakan dalam MPP ini ramah bagi kaum difabel, antara lain adanya kursi roda, jalur landai, ruang tunggu, toilet, dan loket khusus disabilitas. Selain itu juga ada sarpras lain, yakni ruang laktasi, tempat bermain anak, musala, serta pojok baca.

Hingga kini, sebanyak 21 instansi telah tergabung dalam MPP dengan luas bangunan sebesar 768 meter persegi tersebut. Instansi yang tergabung adalah 12 instansi pemerintah daerah provinsi dan pemerintah daerah kota dengan 165 jenis layanan, enam instansi vertikal dengan 20 jenis layanan, dan tiga BUMN/D dengan 10 jenis layanan.

Kota Salatiga merupakan salah satu dari 48 daerah yang berkomitmen membangun MPP di tahun 2020. Penandatanganan komitmen menjadi salah satu tahap yang harus dilakukan sebelum MPP tersebut diresmikan.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 788 Views

Update
No Update Available
Related News
Diskual adakan Rekonsiliasi Internal Penyelesaian Migrasi Data semester I TA 2022 di lingkungan TNI AL UO TNI AL di Lantamal VI
Wakil Komandan Lantamal VI lepas Calon Taruna AAL TA. 2022
Meriahkan HUT Ke-72 tahun 2022, Lantamal VI adakan senam aerobik dan fun games
×