Jumat, 26 Agustus 2022 13:33

Festival Film Changchun : Film biografi ‘Breaking Through’

Film

Festival Film Changchun Tiongkok ke-17 telah berlangsung dari tanggal 23- 28 Agustus di kota Changchun, Ibu Kota Provinsi Jilin, bagian timur laut Tiongkok. Terdapat 40 film berpartisipasi dalam perlombaan festival film tahun ini, di antaranya film inspiratif yang berjudul Breaking Through adalah film yang dipersembahkan untuk Olimpiade Musim Dingin Beijing tahun 2022, juga merupakan film satu-satunya yang diotorisasi oleh panitia penyelenggara Olimpiade Musim Dingin dan Paralimpiade Musim Dingin Beijing tahun 2022.

Film Breaking Through mengisahkan seorang pemain skat cepat lintasan pendek Tiongkok Yang Fan bersama pelatih dan teman setimnya yang melalui kerja keras selama 8 tahun, akhirnya meraih medali emas pertama Olimpiade Musim Dingin. Film tersebut diadaptasi dari kisah Yang Yang, juara Olimpiade Musim Dingin Tiongkok yang pertama. Seusai menonton film tersebut Yang Yang sangat terharu mengenang pengalamannya saat berkompetisi.

Yang Yang, sebagai salah satu saksi olahraga es dan salju Tiongkok terpilih sebagai pembawa obor estafet dalam upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin Beijing tahun ini. Sebagai seorang pemain profesional, dia sempat menerangi masa depan olahraga es dan salju Tiongkok. Meskipun saat ini dia sudah tidak aktif berkompetisi, namun dia tak pernah meninggalkan impiannya, ia tetap terus berkontribusi demi perkembangan olahraga es dan salju di Tiongkok.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 725 Views

Update
No Update Available
Related News
Festival Film Changchun : Film biografi ‘Breaking Through’
Festival Film Internasional ke-12 Beijing ditutup
Festival Film Internasional Beijing ke-11 dibuka
×